5 Contoh Cerita Liburan Anak Anak Bersama Keluarga di Masa Pandemi Covid-19 untuk Kelas 4 SD dan MI Singkat

Hanalfa.com- Info kali ini tersaji berupa 5 contoh cerita liburan anak anak bersama keluarga di masa pandemi Covid-19 untuk kelas 4 SD dan MI singkat. Kita sajikan contoh liburan di rumah kakek dan nenek. Lalu olahraga bersama keluarga, ada pula main ke kebun binatang. Selanjutnya cerita bersih-bersih rumah dan main dikebun taman halaman tempat tinggal.

Negara kita Indonesia pandemi Covid-19 belum juga berakhir sampai saat ini. Dampak yang ditimbulkannya bukan hanya tentang belajar daring tetapi juga mempengaruhi momen liburan.
5 Contoh Cerita Liburan Anak Anak Bersama Keluarga di Masa Pandemi Covid-19 untuk Kelas 4 SD dan MI Singkat
Jika sebelumnya liburan sekolah diisi dengan berbagai kegiatan. Misalnya berbagai keluar kota ataupun yang lainnya. Namun dikarenakan Covid belum juga hilang sepenuhnya sehingga liburan sekolah menjadi lebih terbatas.

Saat ini sudah memasuki jelang hari sekolah, biasanya para guru sering membuat tugas berkaitan dengan liburan. Salah satunya membuat cerita tentang liburan bersama keluarga. 

Supaya kalian tidak kebingungan ketika membuat cerita, dibawah ini sudah kami sediakan 5 contoh cerita liburan anak SD dan MI kelas 4 bersama keluarga saat pandemi Covid-19.


1. Berlibur bersama keluarga ke rumah kakek nenek

Saat liburan kemarin, ayah dan ibu mengajakku berlibur ke rumah kakek dan nenekku di kampung. Disana aku melihat banyak sekali pemandangan yang indah. Suasana angin disana masih segar, hal itu dikarenakan masih asri dan terjaga. 

Aku sangat senang ketika liburan karena disana banyak anak-anak yang seumuran sama aku. Kami bermain masak-masakan, petak umpet, bahkan bermain layang-layangan di lapangan. Pokoknya meskipun masih pandemi liburanku sangat seru dan mengasyikkan.


2. Liburan dengan olahraga bersama keluarga

Liburan kali ini aku dan keluarga memutuskan tidak keluar. Dikarenakan kata ayah ibuku pandemi Covid-19 masih belum menghilang. Melihat kondisi itu tentu sangat rentan menyebar terlebih lagi untukku yang masih anak-anak. Sehingga untuk mengisi kekosongan, aku dan keluargaku sering olahraga setiap pagi. 

Orangtuaku bilang olahraga itu baik dan terutama untuk kesehatan tubuh. kami berolahraga dengan lari santai keliling kompleks. Selain itu ayah ibuku juga memberi aku vitamin supaya imunku tetap terjaga.
Itulah cerita singkat tentang liburanku yang seru.

3. Liburan bersama ke kebun binatang

Ayah ibuku mengajakku mengisi liburan kali ini dengan berkunjung ke kebun binatang. Meskipun kami liburan di luar tetapi orang tuaku sudah menyiapkan semua kebutuhan. Hal utama yang diperhatikan tentu tentang protokol kesehatan. Sebelum berangkat, ayah dan ibuku mengajakku untuk vaksin supaya kekebalan tubuhku meningkat. 

Setelah tiba di kebun binatang, aku sangat senang. Pertama aku deg-degan karena takut ada binatang yang lepas. Lalu supaya aku berani ayahku mengatakan untuk berani karena disana hewannya dikandang dan dijaga oleh petugas. Lalu aku memberanikan diri memberi makan salah satu binatang yaitu gajah. Kalian yang belum pernah liburan ke kebun binatang harus coba dateng dan pokoknya seru banget deh.

4. Bersih-bersih rumah bersama keluarga

Semenjak Covid-19 melanda negeri kita, ayah dan ibu membiasakanku untuk selalu di rumah. Supaya tidak terasa sepi, kami melakukan kegiatan bermanfaat salah satunya bersih-bersih rumah. Meskipun terdengar cukup sederhana namun jangan salah karena kami melakukannya bersama-sama dan penuh bahagia. 

Ketika bersih-bersih kami berbagi peran. Bagian ayah dan kakakku membersihkan semua ruangan hingga halaman rumah. Sedangkan ibuku di bagian dapur, salah satu kegiatannya menyiapkan makanan. Lalu bagianku tidak kalah penting yaitu mencuci piring dan membantu ibuku di dapur. Kata ayah dan ibuku menjaga kebersihan rumah adalah kewajiban yang harus diajarkan sejak usia masih kecil. Kalian jangan lupa membantu orang tua di rumah yah.

5. Berkebun dan membuat taman bunga di halaman

Ketika liburan telah tiba, aku dan keluargaku memilih untuk tidak kemana-mana. Selain untuk menghindari persebaran Covid-19, pekerjaan di rumahku juga sangat banyak. Ayahku berencana membuat kebun dan taman bunga. Aku ikut berperan untuk mewujudkannya, tidak hanya aku tapi seluruh anggota keluargaku.

Halaman rumahku cukup luas dan ayahku sudah membeli berbagai jenis bibit buah untuk ditanam. Diantaranya kelengkeng, jambu, jeruk, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tidak hanya tentang berkebun tetapi kami juga membuat taman bunga di halaman rumahku. Berbagai jenis bunga yang ditanam seperti bunga matahari, mawar, melati, dan masih banyak bunga lainnya. Meskipun aku tidak liburan keluar, tapi aku sangat senang karena liburanku bermanfaat.

Selesai sudah kami sajikan berupa 5 contoh cerita liburan anak anak bersama keluarga di masa pandemi Covid-19 untuk kelas 4 SD dan MI singkat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel