5 Lagu Cocok Didengar Saat Sedang Jatuh Cinta

Lagu yang cocok didengar ketika sedang jatuh cinta bisa menambah rasa bahagia. Sebab, lirik yang dinyanyikan akan mewakili perasaan pendengar.

Kamu yang hobi mendengarkan musik sudah tentu memiliki lagu kesukaan. Baik lagu-lagu yang sedang popular saat ini, atau lagu yang sudah lama tapi tetap enak didengar. Banyaknya media yang bisa digunakan untuk mendengarkan lagu bisa dimanfaatkan.
5 Lagu Cocok Didengar Ketika Sedang Jatuh Cinta
Diantaranya untuk menghapal lagu, menghilangkan stress dan penat. Lagu bukan hanya sebagai hiburan, tetapi juga bisa menjadi obat stress.

Nah, kamu yang sedang jatuh cinta bisa mendengarkan lagu-lagu yang menggambarkan perasaanmu. Selain supaya cocok dengan suasana hati, lagu ini juga akan menambah rasa bahagia dalam hatimu.

Berikut adalah 5 lagu pop Indonesia yang cocok didengar ketika sedang jatuh cinta.

1. Brisia Jodie – Rekah

Lagu berjudul Rekah yang dipopulerkan oleh Brisia Jodie cocok banget nih untuk menggambarkan perasaanmu yang sedang merekah. Seperti halnya dalam potongan lirik dalam lagu tersebut sebagai berikut

“Sederhana kini mulai terasa istimewa
Kau lakukan semua ini penuh cinta
Ku tersenyum tiap kita pergi jalan berdua
Kau hadirkan bahagia yang berbeda”

2. Kahitna – Cantik

Kedua, ada lagu lawas namun tetap di hati tak tergantikan milik Kahitna. Lagu ini berjudul Cantik. Lagu yang dipopulerkan Kahitna tahun 1996 ini cocok didengar bagi yang sedang jatuh cinta. Berikut adalah potongan liriknya yang bisa buat kamu baper.

“Ada hati yang termanis dan penuh cinta
Tentu saja kan kubalas seisi jiwa
Tiada lagi
Tiada lagi yang ganggu kita
Ini kesungguhan
Sungguh aku sayang kamu”

Kahitna memang sering membawakan lagu bertema cinta, misalnya berjudul Cerita Cinta. Lagu-lagu mereka tentu akan menambah harimu menyenangkan ketika sedang jatuh cinta.

3. Jaz – Kasmaran

Berikutnya, ada lagu berjudul Kasmaran yang dipopulerkan oleh penyanyi Jaz. Dilihat dari judulnya sudah tentu ini lagu sangat cocok bagi yang sedang jatuh cinta alias kasmaran. Rasa berbunga-bunga dan deg-degan diekspresikan melalui lagu oleh Jaz. Berikut potongan lirik lagu Kasmaran.

“Pun aku merasakan getaranmu
Mencintaiku seperti ku mencintaimu
Sungguh kasmaran aku kepadamu”

4. RAN – Dekat di Hati

Nah, lagu keempat ini cocok bagi yang sedang jatuh cinta dan anget-angetnya namun harus menjalin hubungan jarak jauh alias LDR. RAN berhasil mewakili perasaan banyak orang melalui lagu berjudul Dekat di Hati ini. Potongan liriknya sebagai berikut.

“Aku disini dan kau di sana
Hanya berjumpa via suara
Namun ku slalu menunggu saat kita akan berjumpa
Meski kau kini jauh di sana
Kita memandang langit yang sama
Jauh di mata namun dekat di hati”
Pas banget kan liriknya untuk menggambarkan pasangan yang sedang LDR?

5. Sheila On 7 - Hari bersamanya

Terakhir, ada lagu dari band legendaris Indonesia, Sheila On 7. Lagu berjudul Hari Bersamanya juga menggambarkan bagaimana perasaan ketika seseorang sedang jatuh cinta. Biasanya mereka menjadi salah tingkah dan sikap ketika di hadapan sang pujaan hati. Sesuai dengan lirik berikut.

“Kau tahu betapa aku lemah di hadapannya
Kau tahu berapa lama aku mendambanya
Mohon Tuhan untuk kali ini saja
Beri aku kekuatan ‘tuk menatap matanya
Mohon Tuhan untuk kali ini saja
Lancarkanlah hariku.. Hariku bersamanya”

Hari bersama yang dicinta memang menyenangkan. Tetapi bisa rusak karena saking gugup dan lemah berhadapan dengannya. Jangan sampai kamu begitu ya.

Itulah 5 lagu yang cocok didengar ketika sedang jatuh cinta. Ada lagu yang sudah lama dan ada pula yang masih baru. Semua lagu tersebut bisa mewakili dan menggambarkan perasaanmu ketika sedang jatuh cinta. Dengarkan dan nikmati agar harimu lebih berwarna lagi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel